2019, Sumenep Targetkan Kota Tanpa Kumuh

Avatar of PortalMadura.Com
2019, Sumenep Targetkan Kota Tanpa Kumuh
Peletakan batu pertama oleh Bupati Sumenep A Busyro Karim pada Program Kota Tanpa Kumuh tahun 2018 di Desa Marengan Laok, Kecamatan Kalianget, Rabu (17/10/2018).

PortalMadura.Com, Bupati Sumenep A. Busyro Karim meletakkan batu pertama untuk pembangunan tahun 2018 di Desa Marengan Laok, Kecamatan Kalianget, Rabu (17/10/2018).

Untuk program ini, tersebar di tujuh desa di dua kecamatan. Yakni Kecamatan Kota Sumenep dan Kecamatan Kalianget.

Bupati Sumenep, A Busyro Karim menyampaikan, untuk mewujudkan kota tanpa kumuh butuh dukungan dan peran serta masyarakat.

Menurutnya, Pemerintah Daerah tidak bisa menyelesaikan sendiri permasalahan kawasan kumuh. Masyarakat wajib berprilaku hidup bersih dan sehat.

“Harus ada perubahan prilaku masyarakat untuk hidup bersih dan sehat, misalnya perlu kesepakatan sosial masyarakat di masing-masing desa dan kelurahan agar tidak membuang sampah sembarangan,” katanya.

Program Kotaku pada tahun 2017 daerah kumuh berkurang seluas 4.18 hektar, pada tahun 2018 targetnya berkurang 25.18 hektar serta pada tahun 2019 ditargetkan berkurang 6.03 hektar.

“Saya ingin di tahun 2019 tidak ada lagi orang yang datang ke Sumenep mengeluh dan berkomentar macam-macam kalau salah satu desa masih kumuh dan kesannya negatif,” ujarnya.

Selain itu, dalam rangka menciptakan kota tanpa kumuh perlu strategi kebijakan sinergi mulai dari tingkat desa hingga pemerintah pusat.

“Dalam rangka mensukseskan kota tanpa kumuh itu tidak bisa dilakukan hanya pemerintah daerah saja, namun harus ada sinkronisasi program mulai pemerintah daerah hingga pemerintah pusat,” tutupnya.(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.