Disdik Pamekasan : UN Susulan Sesuai Hari Pelaksanaan

Avatar of PortalMadura.Com
Disdik Pamekasan : UN Susulan Sesuai Hari Pelaksanaan
dok. Pelaksanaan UN

PortalMadura.Com, – Ujian susulan bagi siswa yang tidak mengikuti ujian nasional (UN) di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, akan dilaksanakan sesuai dengan hari pelaksanaan.

Kepala bidang pendidikan menengah Dinas Pendidikan (Disdik) Pamekasan, Moch Tarsun mengatakan, pada dasarnya tidak ada ujian susulan, melainkan hanya bagi siswa yang sakit dan dilengkapi dengan keterangan sakit dari dokter.

“Ujian susulan itu akan dilaksanakan sesuai hari dimana ia tidak ikut, misalnya hari Senin yang tidak ikut UN maka ujian susulannya hari Senin yang akan datang. Bagi siswa yang tidak ikut hari Selasa-nya, maka ujian susulannya hari Selasa yang akan datang, demikian juga seterusnya,” terang Tarsun, Rabu (15/4/2015).

Tarsun menambahkan, pelaksanaan ujian susulan tersebut prosedurnya sama dengan UN biasa. Selain ada petugas yang menjaga, juga akan ada pihak kepolisian yang memantau.

“Tapi sekarang kami belum inventarisir berapa siswa yang akan ikut ujian susulan. Karena datanya dari lembaga penyelenggara UN belum masuk. Bisa saja tidak ada susulan,” tukas dia. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.