Menu Praktis: Resep Ikan Bawal Goreng yang Lezat dan Gurih

Avatar of PortalMadura.com
Menu Praktis: Resep Ikan Bawal Goreng yang Lezat dan Gurih
ilustrasi

PortalMadura.Com – Salah satu makanan laut yang memiliki gizi tinggi yaitu ikan. Penghuni laut ini punya cita rasa yang gurih dan lezat. Salah satunya adalah ikan bawal.

Jenis ikan ini meski tidak diberi bumbu sudah sangat enak. Hanya dengan digoreng saja ikan bawal bisa bikin penikmatnya ketagihan.

Nah, bagi Anda yang ingin memasak ikan bawal sendiri di rumah?. Yuk, ikuti berikut ini:

Bahan:

500 gram ikan bawal segar
1 buah jeruk nipis
1 ruas jahe
1 ruas kunyit
1 sdt lada butir
2 sdt ketumbar
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 sdt garam

Cara Membuat:

Langkah pertama, bersihkan ikan bawal. Kemudian, kucuri dengan perasan jeruk nipis dan garam. Lalu, haluskan jahe, kunyit, lada, ketumbar, dan bawang.

Setelah itu, lumurkan pada ikan bawal dan diamkan selama 30 menit. Terakhir, panaskan ikan dan goreng ikan sampai garing atau sesuai selera.

Ikan bawal siap disantap dengan nasi hangat dan juga sambal yang lezat. (vemale.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.