Resep Puding Brownies Mozaik, Lembut dan Nikmat

Resep Puding Brownies Mozaik, Lembut dan Nikmat
Ilustrasi (resepspesal.id)

PortalMadura.Com – Suka dengan olahan puding brownies? Kebetulan sekali, ada menu enak dan menarik untuk dikonsumsi yaitu puding brownies mozaik. Dari penampilannya saja sangat cantik, karena gabungan antara puding dan kue dari tepung ketan hitam.

Sekali gigit sudah bikin Anda ketagihan. Jadi, tidak perlu menunggu lagi, langsung saja yuk simak resep puding brownies mozaik yang sudah BrilioFood kutip dari akun Instagram @rikhatiwi.

Bahan

3 butir telur
70 gr gula pasir
1/2 sdt SP
1/2 sdt vanilla
Sejumput garam
1 sdm SKM

Bahan Ayak

125 gr tepung ketan hitam
12 gr cokelat bubuk

Bahan Leleh

50 gr DCC
100 gr margarin

Filling

Cokelat meses

Cara Membuat

Lelehkan DCC dan mentega. Kocok telur, gula, SP, dan garam menggunakan mixer kecepatan tinggi hingga kaku. Masukkan vanilla dan SKM. Masukkan tepung ketan hitam dan cokelat bubuk secara bertahap.

Masukkan DCC dan margarin, aduk. Bagi 1/2 adonan, kukus selama 10 menit. Beri isian cokelat meses, tuang sisa adonan, kukus kembali selama 25 menit.

Bahan Puding Mozaik (warna)

1/2 bungkus agar-agar bening
400 ml air
80 gr gula pasir
Aneka pewarna makanan

Cara Membuat Puding Mozaik

Masak bahan hingga mendidih. Tuang di empat mangkuk terpisah. Lalu, beri beberapa tetes pewarna yang berbeda, bekukan, dan potong-potong.

Bahan Puding Lapisan Putih

1/2 bungkus agar-agar bening
400 ml air
80 gr gula pasir
1 sachet SKM

Cara Membuat

Masak semua bahan jadi satu.

Penyelesaian: Tata potongan puding warna-warni di atas brownies. Siram dengan puding pelapis putih. Sajikan selagi masih dingin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses