VIDEO-Ular Piton Bikin Kaget Petani Desa Gedang-Gedang Sumenep, Bagian Perut Besar

Avatar of PortalMadura.com

PortalMadura.Com, – Para petani padi di Dusun Jaraddin, Desa Gedang-gedang, Kecamatan , Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur heboh dengan datangnya , Minggu (3/2/2019) sore.

Ular piton yang memiliki bobot 25 kg dengan panjang 4 meter itu tiba-tiba datang ke areal sawah milik warga. Para petani sedang mengalirkan air untuk tanaman padi mereka.

“Ular itu tiba-tiba datang dan kelihatan sulit untuk berjalan,” terang salah seorang petani padi, Luki (30), pada PortalMadura.Com.

Pada bagian perut ular kelihatan besar dan keras sehingga sulit bergerak. Warga menduga habis memangsa hewan lain.

“Kalau gak makan musang berarti ayam milik warga. Bagian perut besar sekali,” jelasnya.

Baca Juga : PPP Sumenep Sajikan Rukun Karya, K. Mamak: Merawat seni cerita yang baik

Luki bersama petani lainnya memutuskan untuk menangkap ular piton tersebut dengan mengundang satu orang pawang ular. “Kami bertiga akhirnya berhasil menangkap ular itu,” ucapnya.

Saat ini, ular piton tersebut ada di rumah Luki dan belum ada pembeli.

Salah seorang warga setempat, Ahmadiyah (26) menjelaskan, ular yang ditemukan warga saat ini cukup besar.

“Sebelumnya sering ditemukan ular serupa tapi ukurannya lebih kecil,” terang Mama sapaan akrab Ahmadiyah.

Warga setempat menyebutnya ular Sabeh (ular sawah) karena hidupnya sering ditemukan di lahan sawah milik warga.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.