Gara-gara Cuaca Panas, Luasan Lahan Tembakau Menurun Hingga 5 Ribu Hektar

Avatar of PortalMadura.Com
Ilustrasi
Ilustrasi

PortalMadura.Com, – Produksi tembakau tahun 2015 di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur menurun hingga mencapai 5 ribu hektar dibandingkan tahun sebelumnya.

Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun) Pamekasan, Ajib Abdullah mengatakan, banyak lahan milik petani tidak lagi ditanami tembakau. Salah satu faktonya, karena cuaca tidak mendukung.

“Tahun ini lahan yang ditanami tembakau seluas 23 ribu hektar, padahal tahun sebelumnya mencapai 28 ribu hektar atau menurun hingga 5 ribu hektar,” kata Ajib, Minggu (20/9/2015).

Menurutnya, luas lahan 23 ribu hektar tersebut rata-rata setiap hektar dapat memproduksi tembakau sebanyak 6 ratus kilogram. Hal itu berdasarkan hasil panen yang sudah terlaksana.

Menurunnya luas lahan tersebut lantaran cuaca kering tahun ini lebih awal dari prediksi petani. Awal musim tanam yang diperkirakan masih akan turun hujan ternyata perkiraan itu meleset.

“Sehingga lahan petani menjadi keras, makanya petani tidak melanjutkan menanam tembakau.

Mereka beralih menanam tenaman alternatif, seperti bawang, cabai dan tebu dan semangka,” klaim dia. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.