Persoalkan Rehab Gedung Madin, Himapesa Ngeluk Kemenag

Avatar of PortalMadura.Com
Persoalkan Rehab Gedung Madin, Himapesa Ngeluk Kemenag

PortalMadura.Com, – Belasan Mahasiswa dan Pemuda Sampang, Madura, Jawa Timur yang tergabung dalam Himapesa ngeluruk Kantor Kementerian Agama (Kemenag) setempat, Jumat (30/1/2015).

Himapesa mempersoalkan dugaan pemotongan program bantuan rehabilitasi gedung tahun 2013 terhadap 275 Madrasah Diniyah (Madin) yang ada di Sampang. Mereka juga membawa spanduk dan poster bertuliskan ‘Kembalikan potongan dana oleh oknum Kemenag'.

“Realisasi dana bantuan ke Madin tidak utuh dan pemotongan diduga dilakukan oleh oknum Kemenag,” terang Samsul, Ketua Himapesa Sampang.

Menurut dia, setiap Madin harusnya mendapat Rp40 juta, namun kenyataannya ada yang menerima hanya Rp25 juta.

Mereka juga mempersoalkan dana BOS dan mendesak untuk mencabut ijin Madin yang memark up data siswanya.

Kepala Kemenag Sampang Mujalli bakal menampung aspirasi tersebut. “Akan kami tampung aspirasinya, dan mendalami terlebih dahulu kasusnya,” janjinya.(dedet/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.