100 Desa Alami Kekeringan di Sampang

Avatar of PortalMadura.com
100 Desa Alami Kekeringan di Sampang
Ilustrasi (Halodoc.com)

PortalMadura.Com, – Sebanyak 100 desa di , Madura, Jawa Timur mengalimi kekeringan.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang, Anang Djoenaidi menyampaikan, data desa terdampak kekeringan terus meningkat sejak 2019 sampai 2020.

“Data sementara, desa yang mengalami kekeringan pada tahun 2020 mencapai 100 desa,” terangnya, Jumat (21/8/2020).

Kekeringan di wilayah Sampang disebut ada tiga ketegori, yakni kering langka terbatas, kering terbatas dan kering kritis.

Pada 2020, desa yang dilanda kering kritis bertambah menjadi 11 titik. “Awalnya, ada 67, bertambah menjadi 78 desa,” katanya.

Pihaknya mengaku ada kendala pada unit mobil tangki untuk melakukan droping air ke desa yang mengalami kekeringan.

“Kami berharap tahun ini, dapat melakukan droping lima unit tangki air di setiap desa yang mengalami kering kritis,” pungkasnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.