17 Kasus PDP di Bangkalan, 6 Meninggal Dunia

Avatar of PortalMadura.com
17 Kasus PDP di Bangkalan, 6 Meninggal Dunia
infocovid19.jatimprov.go.id

PortalMadura.Com, – Kasus PDP (Pasien Dalam Pengawasan) meningkat di Bangkalan, Madura, Jawa Timur, pada Senin (25/5/2020) bahkan beberapa tercatat meninggal dunia.

Berdasarkan data sebaran dari Pemprov Jatim di , terdapat penambahan lima kasus PDP, sehingga total berjumlah 17 kasus. Untuk kasus positif corona tidak ada penambahan, yakni tetap 31 orang.

Ketua Tim Satgas RSUD Syamrabu Bangkalan, dr. Catur Budi menerangkan, tambahan lima pasien berasal dari Kecamatan Burneh (2 orang), serta Kecamatan Arosbaya, Kecamatan Geger, dan Kecamatan Blega masing-masing satu orang.

“Ada tambahan PDP lima orang, jadi 17 totalnya, tapi meninggal 6 orang,” katanya, Senin (25/5/2020).

Enam pasien berstatus PDP yang meninggal dunia berasal dari Kecamatan Socah, Kecamatan Blega, Kecamatan Galis, Kecamatan Geger, Kecamatan Burneh, dan Kecamatan Arosbaya masing-masing satu orang.

Secara keseluruhan dari 17 kasus itu, terdapat delapan pasien yang meninggal dunia (ditambah dua pasien PDP yang telah meninggal lebih dulu), tiga pasien telah selesai dilakukan pengawasan, dan enam lainnya tengah berada dalam pengawasan.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.