290 PNS Asah Kemampuan Intelektual melalui Uji Kedinasan

Avatar of PortalMadura.Com
290 PNS Asah Kemampuan Intelektual melalui Uji Kedinasan
ilustrasi

PortalMadura.Com, – Sebanyak 290 lebih Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur mengasah kemampuan intelektualnya melalui Ujian Dinas (UD) dan Ujian Kenaikan Pangkat (UKP).

Ujian tersebut dilaksanakan Badan Kepegawaian Pelatihan Dan Pendidikan Sumenep bekerjsama dengan Badan Kepegawaian Diklat (BKD) Provinsi Jawa Timur.

Bupati Sumenep, A. mengemukakan,  para peserta ujian kenaikan pangkat harus mekerjakan ujian dengan baik. Sebab, jika tidak memenuhi syarat kelulusan, maka untuk mengulangnya lagi hanya satu kali ditahun yang sama.

“Jadi, jangan menganggap ujian kenaikan pangkat ini, hanya sekedar formalitas belaka, karena sebagai PNS harus terus meningkatkan profesionalismenya,” tegas Busyro, ketika membuka pelaksanaan ujian di UPT Sanggar Kegiatan Daerah (SKD) Batuan, Sumenep, Senin (17/11/2014).

Melalui kegiatan ujian kedinasan hendaknya dapat memotivasi para PNS dalam meningkatkan wawasan dari segala bidang. Tidak hanya pada saat akan mengikuti ujian, namun harus terus mencari informasi agar tidak ketinggalan.

“PNS harus banyak membaca buku dan pengetahuan lainnya  agar memiliki wawasan yang luas, karena PNS saat ini wajib pintar. Saat ini, masyarakat di pedesaan sudah banyak yang sarjana,” tegasnya.

Dari 290 lebih peserta ujian ada 4 klasifikasi, yakni untuk ujian dinas tingkat I bagi Golongan II dan III, kemudian Tingkat II untuk Golongan III dan IV serta untuk penyesuaian ijasah dari terbagi dari SMP ke SMA dan SMA kepada Sarjana.(eno/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.