3 Cara Pilih Sikat Gigi untuk Anak yang Baik dan Benar

Avatar of PortalMadura.com
3 Cara Pilih Sikat Gigi untuk Anak yang Baik dan Benar
Ilustrasi (Blibli.com)

PortalMadura.Com – Menjaga kesehatan mulut dan gigi tentu sudah seharusnya dibiasakan sejak dini, khususnya anak-anak yang mulai tumbuh gigi. Salah satu yang perlu dilakukan yaitu memilih yang tepat. Karena, pemilihan jenis sikat bisa berpengaruh pada proses pembersihan di gigi.

Biasanya, orang tua memberikan bentuk sikat gigi yang menarik dan pasta gigi dengan rasa yang disukai anak-anak. Selain memerhatikan tentang hal itu, yang juga perlu Anda ketahui yaitu sikat gigi anak memiliki bentuk dan ukuran yang cukup berbeda dari sikat orang dewasa.

Lalu, sebenarnya sikat gigi seperti apakah yang baik untuk anak-anak?. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memilih sikat gigi anak-anak. Berikut daftarnya:

Ukuran
Sama seperti pada sikat gigi orang dewasa, menentukan ukuran sikat gigi ini penting karena harus disesuaikan dengan ukuran mulut dan gigi mereka. Untungnya terdapat sikat gigi khusus anak yang memang sesuai dengan ukuran mulut dan gigi mereka. Pada beberapa produk sikat biasanya juga disertai keterangan usia pengguna sikat jenis tertentu.

Jenis Sikat
Pemilihan jenis sikat yang tepat juga penting untuk membersihkan gigi anak serta membuat proses tersebut tidak terasa menyakitkan. Disarankan memilih jenis sikat soft atau extra soft agar tidak melukai gigi dan gusi anak.

Biarkan Anak Memilih Sendiri
Membiarkan anak memilih jenis sikat sendiri merupakan hal yang bisa diterapkan terutama ketika anak sudah mulai cukup besar. Anak pasti akan lebih menyukai pilihan sikatnya sendiri dan lebih gembira dalam menggunakannya. Tentu saja dalam proses memilih ini tetap perlu pendampingan dan pengarahan dari orang tua.

Itulah tiga hal yang bisa Anda terapkan ketika memilih jenis sikat gigi yang tepat bagi buah hati Anda. Semoga bermanfaat. (merdeka.com/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.