3 Hal yang Bisa Dilakukan Orang Tua Agar Kakak Tak Cemburu Pada Adiknya

3 Hal yang Bisa Dilakukan Orang Tua Agar Kakak Tak Cemburu Pada Adiknya
ilustrasi

PortalMadura.Com – Orang tua bisa memulai sejak dini untuk menumbuhkan rasa kasih sayang antara kakak-adik. Dengan begitu, rasa cemburu antar saudara akan bisa diminimalisasi.

Apalagi, memiliki anugerah anak tentu menjadi harapan dan kebahagiaan tersendiri untuk setiap pasangan, karena kehadiran seorang anak menjadikan warna baru untuk hari-hari orang tua. Memang tidak mudah bagi orang tua untuk belajar mencoba memahami sang kakak yang harus menerima bahwa dia harus siap berbagi kasih sayang dengan sang adik.

Maka dari itu, berikut ini tiga hal yang bisa dilakukan orang tua dalam mengajarkan sang kakak untuk tidak cemburu pada adiknya:

Mengenalkan Adik Bayi Mulai dari Kandungan
Cara ini adalah cara paling utama agar sang kakak tidak terlalu kaget akan kehadiran adiknya bahkan dia akan mulai belajar menyayangi adiknya sedari adiknya masih di dalam kandungan.

Baca Juga: Moms, Ini 8 Tips Atasi Kakak yang Cemburu Pada Adik Baru Lahir

Mengajak Kakak Ikut dalam Mengasuh Adiknya
Mencoba mengajak kakaknya dalam mengasuh adiknya menjadi cara yang sangat ampuh. Karena dari situ, kakak akan sedikit demi sedikit mulai memahami kebutuhan sang adik. Misalnya, ikut melihat dan membantu menggantikan popoknya, ikut melihat saat adiknya dimandikan, juga bisa dengan meminta tolong kakaknya membawakan baju adiknya atau popoknya saat digantikan.

Bermain Bersama
Momen bermain bersama adiknya akan membentuk bonding antara kakak dan adik bahkan semakin hari kakaknya akan terbangun rasa inisiatif untuk menyayangi adiknya dengan mengajaknya bermain.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.