30 Pelatih Sepak Bola di Sumenep Ikuti Kursus Lisensi D Nasional

Avatar of PortalMadura.com
30 Pelatih Sepak Bola di Sumenep Ikuti Kursus Lisensi D Nasional
Ketua Askab PSSI Sumenep, Hairul Anwar, secara simbolis menyerahkan kaos kepada salah seorang peserta kursus pelatih lisensi D nasional, Senin (10/2/2020), (Foto: Slamet HD)

PortalMadura.Com, – Sebanyak 30 , Madura, Jawa Timur, mengikuti kursus lisensi D nasional yang dilaksanakan pengurus PSSI setempat.

“Alhamdulillah, jumlah peserta sesuai target, yakni 30 orang yang merupakan utusan (pelatih, red) dari 30 klub sepak bola angota ,” kata Ketua Askab PSSI Sumenep, Hairul Anwar, Senin (10/2/2020).

Kursus pelatih lisensi D nasional yang dilaksanakan Askab PSSI Sumenep bekerja sama dengan Asprov PSSI Jawa Timur itu berlangsung selama sepekan (10-16/2/2020) di Hotel Dubay Sumenep.

Hairul menjelaskan, pihaknya memprogramkan kursus pelatih lisensi D nasional sebagai bagian peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) persepakbolaan di Sumenep.

Kursus itu merupakan uji kompetensi bagi pelatih lokal di klub sepak bola yang menjadi anggota PSSI Sumenep.

Baca Juga : Oknum PNS Sumenep Curi Sepeda Pancal Buat Bayar Cicilan Mobil Innova

“Kalau sepak bola di Sumenep ingin maju, semuanya harus kompeten. Kami memulainya dengan melakukan kursus bagi pelatih (lisensi D nasional, red),” kata Hairul, menambahkan.

Ia berharap para pelatih klub sepak bola yang menjadi peserta kursus lisensi D nasional bisa menyerap dan mengaplikasikan semua materi demi sepak bola Sumenep yang lebih baik dan maju. (*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.