PortalMadura.Com, Sumenep – Sebanyak 349 calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mengikuti tes tulis di GNI setempat, Jumat (27/10/2017). Mereka akan merebut 135 kursi di 27 kecamatan, baik daratan maupun kepulauan.
“Yang lulus administrasi dan berhak mengikuti tahapan berikutnya yakni tes tulis ada 349 orang. Mereka nanti akan diambil 135 orang yang tersebar di 27 kecamatan,” kata Komisioner KPU Sumenep, Abd Hadi.
Sesuai ketentuan, jelasnya, dari 349 orang itu akan diambil 135 orang. Sebab, di masing-masing kecamatan ada 5 orang anggota PPK untuk pemilihan kepala daerah atau pemilihan Gubernur Jatim 2018.
“Tes tulis ini untuk menentukan calon PPK yang bakal masuk pada 10 besar di masing-masing kecamatan,” ucapnya.
Lebih lanjut Hadi menyampaikan, untuk tes tulis bagi PPS akan dilaksanakan pada 30 Oktober 2017. Untuk tes tulis PPS ini ditempatkan di sejumlah lokasi. Untuk wilayah daratan di Korpri, untuk Kecamatan/Kepulauan Arjasa, Sapeken dan Kangayan akan dipusatkan di Kangayan dan untuk calon PPS di Kecamatan Masalembu akan dipusatkan di Masalembu.
“Untuk di Kepulauan Kangayan jadwalnya sama dengan di daratan dan untuk di Masalembu disesuaikan dengan jadwal Kapal,” tukasnya. (Arifin/Putri)