4 Cara Ampuh Usir Komedo Tanpa Takut Balik Lagi

Avatar of PortalMadura.com
4 Cara Ampuh Usir Komedo Tanpa Takut Balik Lagi
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Sebagai wanita tentu ingin memiliki tampilan yang sempurna terutama untuk menghadiri acara yang sangat penting. Tentu, Penampilan yang baik tidak hanya dilihat dari apa yang dipakai tetapi riasan wajah juga sangat mempengaruhi bukan?

Berbicara soal riasan wajah tetntu akan lebih sempurna bila tanpa adanya suatu hal yang mennganggu di wajah seperti . Sebab, bintik-bintik yang biasanya mucul di area T-zone ini akan membuat wajah terlihat berserabut ketika disapu makeup. Bila hal tersebut tidak segera diatasi maka akan sangat mengganggu penampilan bukan?

Komedo merupakan salah satu jenis jerawat yang terbentuk akibat sebum dan bakteri. Saat terkena udara panas maka akan teroksidasi, bila hal ini berlangsung lama, maka akan membuat warnanya menjadi kehitaman.

Bila sudah demikian, Anda tak pelu khawatir bagaimana cara menghilangkannya. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda coba untuk menghilangkan komedo tanpa takut balik lagi.

Pengangkatan Sel Kulit Mati
Eksfoliasi merupakan cara ampuh untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Scrub wajah dengan bahan yang mengandung hidroksi alfa, seperti glikolat, laktat, dan sitrat. Untuk mencegah komedo datang kembali, sebaiknya hindari mengaplikasikan makeup menggunakan jari tangan.

Bunuh Bakteri
Usir bakteri dengan skincare berbahan dasar belerang. Ini merupakan antseptik yang dapat membunuh bakteri. Tambahan chachoal juga akan membantu mengeluarkan bakteri. Membersihkan pori-pori merupakan langkah awal untuk membasmi komedo.

Waspadi Cuaca
Perubahan cuaca dapat mempengaruhi kondisi kulit, termasuk memicu pertumbuhan komedo. Pada musim panas, kulit akan cenderung berminyak yang menyebabkan folikel rambut tersumbat dan ujung-ujungnya menimbulkan komedo.

Wajib Kenakan Sunblock
Jangan pernah menyepelekan manfaat tabir suraya. Krim wajah ini membantu melindungi kulit dari polusi dan paparan sinar matahari. Pilih kandungan produk non comedogenic, yang tidak berisiko menyumbat pori-pori dan membuat komedo bertambah parah.

Itulah beberapacra yangbisa Anda lakuin untuk mengusir komedo dari wajah Anda tanpa takut kembali lagi. Semoga bermanfaat. (dream.co.id/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.