Wisata  

4 Destinasi Wisata Menarik dan Indah di Fiji yang Patut Dikunjungi Para Traveler

Avatar of PortalMadura.com
4 Destinasi Wisata Menarik dan Indah di Fiji yang Patut Dikunjungi Para Traveler
ilustrasi

PortalMadura.Com – Fiji merupakan sebuah negara kepulauan di selatan Samudera Pasifik, di sebelah timur Vanuatu, sebelah barat Tonga, dan sebelah selatan Tuvalu. Negara Kepulauan yang satu ini memiliki banyak destinasi wisata menarik yang patut dikunjungi para traveler.

Apakah Anda termasuk salah satu traveler yang ingin berwisata ke Fiji?. Jika ya, ada beberapa rute penerbangan yang dapat dipilih sesuai site. Bila dari Jakarta – Seoul, Korea Selatan – , lama penerbangan sekitar 17 jam. Sementara jika dari Jakarta-Hong Kong-Kepulauan Fiji, lama penerbangan sekitar 10 jam. Lain lagi jika dari Jakarta ke Sydney, Australia, hinga tiba di Kepulauan Fiji, lama penerbangan sekitar 8 jam.

Nah sebagai negara Kepulauan, beberapa destinasi wisata yang menarik di Fiji di antaranya, Pulau Monuriki di Kepulauan Mamanuca, pedesaan Navala, padang pasir Sigatoka, sungai Upper Navua.

Berikut ini uraiannya:

Pulau Monuriki
Pulau ini sempat menjadi salah satu lokasi film ‘Cast Away‘ yang dibintangi Tom Hanks. Pulau ini memiliki lautan biru terang dengan kehidupan bawah laut yang warna-warni hingga pantainya yang berpasir putih bersih.

Pedesaan Navala
Pedesaan Navala, salah satu desa tercantik di Fiji. Dengan latar hutan hijau dan rumah tradisional beratap jerami, ‘bures', lokasi ini akan terasa kembali ke zaman dahulu.

Padang Pasir Sigatoka
Padang pasir ini merupakan destinasi yang terbentuk secara natural dan menjadi situs warisan budaya yang sempurna untuk perjalanan trekking pelan melalui hutan kecil ataupun untuk yang lebih fit, pendakian gurun.

Sungai Upper Navua
Sungai ini sering dijuluki ‘Garden of Eden‘ yang berada di dataran tinggi Pulau Viti Levu. Sungai Upper Navua yang mengalir melalui pulau dan menawarkan pengunjungnya pemandangan keren tebing vulkanik di sekelilingnya. (liputan6.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.