5 Hal yang Bisa Rusak Kesehatan Generasi Millenial

Avatar of PortalMadura.Com
5 Hal yang Bisa Rusak Kesehatan Generasi Millenial
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Semua orang pasti ingin sehat, tidak terkecuali . Karena kesehatan merupakan harta yang tidak ternilai harganya. Oleh karena itu, meski sesibuk apapun, kesehatan tetap nomor satu. Hal itu bisa dilakukan dengan banyak cara. Salah satunya yaitu berolahraga.

Namun faktanya, dengan keterbukaan dan kemudahan informasi menjadikan generasi millenial terjebak pada kebiasaan-kebiasaan yang bisa merusak kesehatannya. Sehingga perlu menghindari beberapa hal ini. Apa saja?

Berikut ulasannya:

Enggan Berolahraga
Olahraga merupakan kunci dari tubuh sehat. Hanya dengan berolah raga beberapa jam setiap minggu, Anda bisa mencegah datangnya berbagai penyakit di hari tua. Sayang, kebanyakan milenial dengan segudang aktivitas hariannya merasa bahwa olah raga tidak sempat dilakukan.

Padahal olahraga ada di setiap aktivitas hariannya. Misalnya, naik-turun tangga. Jadi, Anda mungkin bisa untuk lebih sering menggunakan tangga ketimbang lift atau eskalator. Lebih baik lagi, sempatkan 15 menit sebelum Anda memulai aktivitas pagi, sempatkan untuk berolah raga ringan. Kuncinya yaitu rutinitas, bukan olah raga berat tapi waktunya hanya sesekali.

Tidak Mau Membatasi Makanan
Saat ini industri kuliner Indonesia mengalami perkembangan pesat. Di mana-mana, bahkan setiap waktu, ada saja makanan baru yang menjadi hits di tengah kita. Bukan hanya makanan nusantara, makanan internasional pun menyelimuti kehidupan hari ini. Makanan-makanan tersebut pun kian mudah ditemukan.

Kondisi ini lah yang membuat banyak millenial menjelma menjadi foodies yang tidak peduli dengan kesehatannya. Padahal saat ini banyak penyakit kronis yang diderita oleh milenial yang tidak mampu menjaga nafsu makannya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.