5 Perlengkapan Bayi Baru Lahir yang Tak Perlu Dibeli

Avatar of PortalMadura.com
5 Perlengkapan Bayi Baru Lahir yang Tak Perlu Dibeli
Ilustrasi (review.bukalapak.com)

PortalMadura.Com yang lucu-lucu memang bisa membuat Bumil ingin membelinya. Namun, perlu di ingat bahwa ada perlengkapan bayi yang tidak perlu dibeli. Sebagian dari barang-barang tersebut sebenarnya bisa ditunda, diganti dengan benda yang sudah tersedia, atau bahkan sama sekali tidak perlu dibeli.

Dilansir dari laman Alodokter.Com, Sabtu (16/1/2021), berikut perlengkapan bayi yang tak perlu Anda beli:

Bantal Menyusui

Bantal ini bisa Anda dapatkan dengan memanfaatkan barang serupa dengan menggunakan bantal tidur, guling, atau bantal sofa biasa yang sudah ada di rumah.

Celemek Menyusui

Anda bisa mengganti celemek menyusui dengan menggunakan gendongan bayi atau selimut yang juga bisa Anda gunakan. Dengan begitu Anda tidak perlu membeli celemek menyusui.

Penghangat ASI

Penghangat botol memang dapat mempermudah Bumil dalam menghangatkan simpanan ASI perah yang dingin. Namun, sebenarnya menghangatkan ASI bisa dilakukan cukup dengan merendam botol dalam air hangat saja.

Popok Kain Mahal

Berapa pun harganya, semua popok kain memilki fungsi yang sama, yaitu menampung kotoran Si Kecil. Jadi, Anda tidak perlu memburu popok kain dengan merek dan desain tertentu, terutama jika produk lain yang harganya lebih terjangkau dapat memberikan manfaat sama.

Alat ini yaitu ayunan yang berfungsi untuk menidurkan bayi. Alat ini memang bermanfaat namun hanya beberapa bulan. Anda bisa mengganti buaian bayi dengan menggendongnya sendiri sekaligus menjadi nilai tambah dalam kedekatan Anda dengan si kecil.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.