6 Cara Mudah Atasi Garis Halus dan Kerutan pada Leher

Avatar of PortalMadura.com
6 Cara Mudah Atasi Garis Halus dan Kerutan pada Leher
Ilustrasi (Klikdokter)

PortalMadura.Com – Tanda penuaan bisa muncul di area , leher, tangan dan lain sebagainya, hal ini terjadi karena proses alami.

Oleh karena itu, banyak orang melakukan berbagai perawatan kulit untuk mencegah munculnya kerutan halus yang merupakan tanda penuaan.

Selain di wajah, munculnya kerutan halus di leher juga bisa membuat seseorang merasa tidak percaya diri. Sehingga perawatan untuk mengencangkan perlu dilakukan.

Anda bisa melakukan perawatan dengan melakukan beberapa hal mudah ini. Apa saja?

6 Cara Mudah Atasi Garis Halus dan Kerutan pada Leher

Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com dari laman popmama.com, berikut penjelasannya:

Melembapkan Leher dengan Menggunakan Pelembap

Mencegah kerutan pada leher sama seperti mencegah munculnya kerutan pada wajah.

Menggunakan pelembap berfungsi untuk menjaga kulit agar tetap terhidrasi sehingga kolagen dan elastin yang ada di kulit dapat bekerja untuk menjaga kulit tetap kencang.

Cari pelembap yang memiliki kandungan hyaluronic acid untuk mengurangi garis-garis pada leher.

Menggunakan Serum Anti Aging

Serum anti aging yang biasa digunakan pada wajah juga memiliki peran yang sama pentingnya pada leher.

Biasanya serum anti aging dilengkapi dengan kandungan retinol yang dapat menangkal kerutan dan garis halus pada leher.

Selain itu, serum anti aging juga dapat mencegah kemungkinan munculnya kerutan dan garis halus yang baru.

Melakukan Diet Sehat

Selain mendapatkan perawatan dari luar melalui serum dan pelembap, jangan lupa untuk melakukan perawatan dari dalam.

Sangat penting bagi Anda untuk selalu memenuhi kebutuhan nutrisi, vitamin, dan mineral pada tubuh yang memiliki pengaruh besar pada kesehatan kulit.

Untuk mengatasi kulit leher yang berkerut dan memiliki garis halus, Anda harus melengkapi nutrisi , vitamin E, dan pada makanan yang dikonsumsi.

Jangan Melupakan Rutinitas Minum Air Putih

Air yang dikonsumsi setiap harinya memiliki pengaruh pada kulit termasuk juga dapat membuat kulit leher menjadi lebih kenyal dan sehat.

Kadar air yang cukup pada tubuh dapat membantu untuk mencegah munculnya kerutan pada leher.

Biasakan untuk meminum air 8 gelas atau 2 liter dalam satu hari untuk mendapatkan asupan mineral yang cukup pada tubuh.

Memakai Sunscreen

Paparan sinar matahari menjadi salah satu penyebab utama terjadinya kerutan dan garis halus pada leher.

Gunakan sunscreen yang mengandung minimal SPF 30 untuk melindungi kulir leher dari sengatan sinar matahari.

Pada saat Anda menggunakan sunscreen untuk wajah, jangan lupa untuk mengaplikasikannya pada bagian leher agar terlindungi.

Melakukan Wajah

Senam wajah yang biasa Anda lakukan untuk membuat kulit lebih kencang juga ternyata dapat membuat leher menjadi lebih kenyal.

Jika Anda melakukannya dengan rutin, maka otot-otot yang ada pada leher akan kembali mengencang sehingga dapat mengurangi garis halus.

Sambil melakukan senam pada wajah, Anda juga bisa melakukan peregangan pada leher dengan cara memiringkan leher dan menahannya selama 5 detik untuk memperkuat otot-otot.

Nah, itulah 6 Cara Mudah Atasi Garis Halus dan Kerutan pada Leher yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi kerutan dan garis halus yang ada pada leher. Mulai sekarang jangan lupa untuk melakukan perawatan untuk kulit juga ya,

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.