Agustus 2023, Sumenep Alami Inflasi Tertinggi di Jatim

Avatar of PortalMadura.Com
Agustus 2023, Sumenep Alami Inflasi Tertinggi di Jatim
BPS Sumenep

PortalMadura.Com, – Kenaikan harga barang dan jasa secara umum dan terus menerus atau yang dikenal dengan sebutan terjadi pada bulan Agustus 2023 di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Badan Pusat Statistik Kabupaten Sumenep menyebutkan, pada Agustus, Sumenep terjadi Inflasi year on year (y-on-y) sebesar 4,72 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 117,35. Kondisi itu menempatkan Sumenep sebagai kota inflasi y-on-y tertinggi di Jawa Timur.

“Inflasi terendah terjadi di Kota Madiun sebesar 3,16 persen dengan IHK sebesar 113,87,” kta Kepala BPS Kabupaten Sumenep Ribut Hadi Candra dalam rilis resminya dikutip portalmadura.com, Senin (4/9/2023).

Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran, yaitu: kelompok transportasi sebesar 9,53 persen; kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 6,36 persen; kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 5,66 persen.

Selain itu, kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 5,29 persen; kelompok kesehatan sebesar 4,22 persen; kelompok perlengkapan, peralatan, dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 3,81 persen; kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 3,30 persen.

Inflasi juga didorong adanya kenaikan pada kelompok pendidikan sebesar 2,65 persen; kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya sebesar 2,28 persen; kelompok informasi, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 1,24 persen; dan kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 1,11 persen.

Jika dilihat dari tingkat inflasi month to month (m-to-m) Agustus 2023 sebesar 0,16 persen dan tingkat inflasi year to date (y-to-d) Agustus 2023 sebesar 2,06 persen.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.