Air Sungai Kemuning Meluap ke Rumah Warga Sampang

Avatar of PortalMadura.com
Air Sungai Kemuning Meluap ke Rumah Warga Sampang
Kondisi air yang masuk ke rumah Sampang wilayah kota (Rafi @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, Air mulai meluap dan masuk ke permukiman warga di wilayah perkotaan Sampang, Madura, Jawa Timur, Selasa (1/3/2022).

“Air sungai kemuning naik dan mulai masuk ke rumah warga sejak sore ini,” terang warga Jalan Garuda, Kelurahan Gunung Sekar, Kecamatan Kota Sampang, Mufarohah.

Air sungai kemuning meluap bertanda akan terjadi banjir kiriman dari wilayah utara pasca terjadi hujan deras yang cukup lama di Kecamatan Robatal, Kedungdung, dan Omben.

Menurutnya, wilayah kota Sampang juga mengalami hal yang sama dengan intensitas hujan tidak menentu. “Melihat kondisi debit air sungai, banjir susulan kayaknya akan semakin besar sampai malam ini,” katanya.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang, Asroni menyampaikan, tim tanggap bencana telah melakukan koordinasi untuk mengantisipasi peristiwa banjir.

“Antisipasi, tetap kami lakukan untuk mendirikan dapur umum dengan melibatkan dinas sosial, walau belum terjadi banjir merata,” singkatnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.