Aktif Donorkan Darah, PMI Sumenep Beri Tali Asih Pada Lima Lembaga

Avatar of PortalMadura.Com
Aktif Donorkan Darah, PMI Sumenep Beri Tali Asih Pada Lima Lembaga
PMI Sumenep Beri Tali Asih Pada Lima Lembaga

PortalMadura.Com, Sumemep – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten , Madura, Jawa Timur, memberikan tali asih atau penghargaan pada warga yang aktif mendonorkan darah untuk kemanusiaan.

“Tali asih itu sebagai tanda terima kasih pada mereka yang aktif mendonorkan darah secara sukarela minimal dua-tiga kali dalam setahun di lingkungan kerjanya (lembaga, red),” terang Ketua PMI Kabupaten Sumenep, Kurniadi Widjaja, pada PortalMadura.Com, Sabtu (7/1/2017).

Diawal tahun ini, ada lima lembaga yang secara khusus diundang untuk menerima tali asih tersebut, yakni Polres Sumenep, SMAN 1 Sumenep, SMA Muhammadiyah Sumenep, UPT Puskesmas Dasuk, dan SMKN I Kalianget.

Kurniadi Widjaja yang juga pengasuh Pondok Pesantren (PP) Suryalaya Sumenep ini, menjelaskan, bahwa sukarelawan merupakan ujung tombak dari gerakan palang merah dan bulan sabit Internasional.

“Dengan sukarela mendonorkan darah, maka kebutuhan atau stok darah selalu tersedia di Sumenep. Kami juga sarankan, saat warga butuh darah jangan menggunakan pihak ketiga atau calo, agar hal-hal yang tidak diinginkan tidak terjadi,” tandasnya.

Kedepan, diharapkan warga lebih banyak lagi yang mendonorkan darah secara sukarela demi kemanusiaan. “Ini juga semata-mata untuk ibadah,” ucapnya.

Dasar dari kegiatan tersebut, yakni merujuk pada peraturan organisasi PMI nomor 004/PO/PP PMI/1/2011, tentang SDM dan pengembangannya. “Bahwa salah satu sukarelawan PMI itu merupakan pendonor darah sukarela baik yang berasal dari perseorangan, maupun kelompok/unit,” terangnya.

Selain kegiatan tersebut, telah melakukan baksos dengan bentuk pemberian sembako di Kecamatan Dungkek pada rangkaian kegiatan hari sukarelawan PMI yang jatuh pada 26 Desember 2016 lalu. (Putri/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.