Anda Single Parent? Ini Tips Hebat Mengasuh Anak

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com – Semua orang dalam menjalin rumah tangga tentunya memiliki harapan menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warahmah. Namun, perceraian kadang terjadi dan hal ini bukan hanya sulit untuk pasangan, tetapi juga berisiko tinggi bagi anak-anak.

Pasalnya, anak yang dibesarkan di lingkungan keluarga berantakan alias broken home akan cenderung merasa tidak nyaman, tidak dicintai, dan tidak dianggap penting. Oleh karena itu, Anda perlu membuat pengaturan khusus untuk memastikan perceraian yang dilakukan tidak membuat anak Anda menderita.

Memang tantangan membesarkan anak sangat berat bagi Anda sebagai , khususnya membuat buah hati merasa tetap dicintai meski kedua orang tuanya bercerai. Untuk itu Anda harus melakukan tips di bawah ini agar anak Anda tetap merasa nyaman :

Abaikan Pendapat dan Kritik Orang Lain
Keluarga broken home yang membesarkan anak bisa saja membuat tetangga atau orang lain bertanya-tanya, bahkan usil membicarakannya. Apapun pendapat mereka tentang Anda, abaikan saja, sebab Anda sedang berusaha tetap melakukan yang terbaik untuk membesarkan anak-anak.

Anak Harus Merasa Dicintai dan Disambut di Kedua Rumah Orang Tua
Setelah bercerai anak-anak akan menghabiskan beberapa acara khusus di rumah orang tua berbeda. Anda dan mantan pasangan harus memastikan bahwa anak-anak Anda tetap mendapatkan cinta dan perhatian yang mereka butuhkan. Tetap damai dengan mantan pasangan Anda saat sedang bersama anak, sisihkan perbedaan, dan fokus memberikan cinta untuk anak.

Menjadi Orang Tua Sekaligus Teman
Jika hak asuh anak dimenangkan salah satu orang tua, maka membesarkan anak sebagai orang tua tunggal bukan pekerjaan mudah. Meski Anda harus tetap menerapkan disiplin untuk memastikan mereka baik juga santun, Anda juga perlu memastikan anak tetap merasa Anda adalah teman yang bisa dipercaya.

Anak-anak dari orang tua bercerai cenderung merasa tidak nyaman. Orang tuanya perlu memastikan mereka tetap mudah mengungkapkan perasaan dan membuat mereka merasa dihargai dan dicintai.

Memprioritaskan Waktu Untuk Anak
Anda dan mantan pasangan Anda bisa saja bekerja di luar jadwal biasa untuk menghabiskan waktu bersama anak. Selalu pastikan bahwa anak masih menjadi prioritas dalam keluarga.

Intinya, kedua Anda sebagai orang tua harus hadir saat anak membutuhkan Anda. Jangan pernah mengabaikannya, karena itu akan membuat seorang anak merasa sakit hati walaupun terkadang tidak ditampakkan di depan Anda. Kondisi ini tentu akan memperparah keadaan, masa depan anak akan direnggut hanya karena perceraian Anda. (republika.co.id/Nia)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.