Anggaran Penanganan Stunting Tahun 2021 Naik

Avatar of PortalMadura.com
Anggaran Penanganan Stunting Tahun 2021 Naik
Ilustrasi (faktualnews.com)

PortalMadura.Com, – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menganggarkan Rp 750 juta untuk penanganan pada tahun 2021.

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Pamekasan, Hidayat mengungkapkan, anggaran Rp 750 juta itu naik apabila dibandingkan dengan tahun 2020 yang hanya Rp 375 juta akibat terkena recofusing penanganan Covid-19.

“Anggaran itu salah satu peruntukannya adalah pembelian makanan tambahan untuk bayi dan ibu hamil yang memiliki kelainan,” katanya, Kamis (28/1/2021).

Dia menambahkan, anggaran yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) kabupaten itu diharapkan bisa mengurangi kasus stunting dengan mengoptimalkan semua puskesmas yang tersebar di 13 kecamatan.

“Kami berharap semua pihak bisa bekerja sama dalam mengurangi kasus stunting ini. Salah satunya dengan menjaga gizi pada bayi yang baru lahir. Penanganan stunting ini akan terus kami evaluasi,” pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.