Arumi Bachsin Sebut Angka Stunting di Bangkalan Masih Tinggi

Avatar of PortalMadura.com
Arumi Bachsin Sebut Angka Stunting di Bangkalan Masih Tinggi
Arumi Bachsin dan Zaenab Abdul Latif (Foto: Imron @PortalMadura.Com)

PortalMadura.Com, , Arumi Bachsin, menilai angka stunting di Kabupaten Bangkalan masih cukup tinggi dibandingkan dengan daerah lain di pulau Madura.

“Masih cukup tinggi dengan mencapai 2.718 balita yang terkena stunting di 2019,” kata Arumi di Pendopo Agung Bangkalan, Selasa (21/1/2020).

Menurut Arumi, akibat dari stunting tidak hanya anak gagal tumbuh, tetapi bisa mengakibatkan suramnya masa depan dan minimnya generasi berkualitas.

“Maka kita semua bahu membahu untuk mencegah stunting itu sendiri. Dari mulai pola makan yang harus diatur. Dari perawatan anak itu sendiri,” terangnya.

Baca Juga: DD dan ADD, Legislator Beber Dugaan Penarikan Fee Rp 30 Juta

Selain itu, Bangkalan harus mempunyai keterampilan tersendiri untuk memajukan produk unggulan agar bisa meningkatkan perekonomian masyakarat.

“Bangkalan banyak pesantren yang bisa dijadikan peluang untuk memajukan produk unggulan,” ujarnya.

Sementara, , Zaenab Abdul Latif mengaku, sudah berusaha menekan angka stunting dan aktif turun ke masyarakat.

“Dari angka tiga ribu lebih sekarang sudah menjadi 2.718. Artinya sudah ada penurunan stunting,” katanya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.