Bangunan Ambruk di Sumenep Diduga Akibat 17 Kilogram Obat Mercon Meledak

Avatar of PortalMadura.com
Bangunan Ambruk di Sumenep Diduga Akibat 17 Kilogram Obat Mercon Meledak
Bangunan Ambruk di Sumenep Diduga Akibat 17 Kilogram Obat Mercon Meledak

PortalMadura.Com, – Penyebab bangunan berupa musholla dan kandang sapi milik Zaini, warga Desa Belluk Kenek, Kecamatan Ambunten, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, ambruk, makin jelas.

Ada dugaan bangunan yang ambruk itu menjadi lokasi peracikan/pembuatan jenis sreng dor dengan bahan baku sekitar 17 kilogram.

“Dugaan sementara sesuai hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) dan keterangan saksi, ambruknya musholla dan kandang sapi yang posisinya berdempetan itu akibat ledakan obat mercon sekitar 17 kilogram,” kata Kapolres Sumenep, AKBP Edo Satya Kentriko di Sumenep, Selasa (18/4).

Diberitakan sebelumnya, rumah milik Zaini di Dusun Bulangan, Desa Belluk Kenek, ambruk yang diduga akibat ledakan mercon jenis sreng dor pada Senin (17/4) sekitar pukul 17.00 WIB.

Selain musholla dan kandang sapi yang ambruk, getaran akibat ledakan 17 kilogram obat mercon itu menyebabkan dua rumah di sekitarnya juga mengalami kerusakan.

“Tidak ada korban meninggal dunia. Namun, ada satu warga yang mengalami luka akibat terkena serpihan pecahan kaca di rumahnya dan sudah dirawat. Saat ini, anggota kami masih terus bekerja untuk mengungkap kasus ini,” kata Edo, menambahkan. (*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.