Bantuan RTLH di Pamekasan Tak Merata

Avatar of PortalMadura.com
Bantuan RTLH di Pamekasan Tak Merata
ilustrasi

PortalMadura.Com, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mengakui jika bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sampai sekarang tidak merata di 13 kecamatan yang ada.

Kepala Bidang Jaminan Sosial Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pamekasan, Subaidi beralasan, tidak meratanya bantuan bedah rumah tersebut akibat kurangnya rasa kepedulian perangkat desa terhadap warganya yang tidak melaporkan kepada instansinya.

“Kalau memang peduli, laporkan kepada kami data warganya yang memiliki rumah tak layak huni, nanti kami proses,” ungkapnya, Jumat (16/11/2018).

Subaidi meminta aparat desa aktif melaporkan apabila ada warganya yang menempati rumah tidak layak huni. Kemudian, pihaknya akan memproses apakah rumah yang dilaporkan tersebut layak mendapat bantuan atau tidak, mengingat masih sekitar 200 rumah yang belum mendapatkan bantuan.

“Kami terbuka bagi siapa saja. Silakan mengajukan kepada kami, kalau memungkinkan, insya Allah kami realisasikan, tetapi mohon maaf, kalau proses verifikasi dan validasi tidak sesuai, iya kami terpaksa tolak,” tegasnya. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.