Bawaslu Pamekasan Temukan Puluhan Pelanggaran Pemilu 2019

Avatar of PortalMadura.com
Bawaslu Pamekasan Temukan Puluhan Pelanggaran Pemilu 2019
dok. Bawaslu

PortalMadura.Com, – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menemukan 65 pelanggaran pemilu sepanjang masa kampanye tahun 2018. Pelanggaran tersebut didominasi Alat Peraga Kampanye (APK) yang menyalahi aturan.

Komisioner , Sukma Tirta Firdaus menyampaikan, dari puluhan pelanggaran itu pihaknya telah mengamankan 200 APK di sejumlah tempat di bumi Gerbang Salam. Namun, APK yang disita tersebut sampai sekarang belum diambil oleh Partai Politik (Parpol) yang bersangkutan.

“Banyak sekali pelanggaran, yaitu mencapai 65 jenis pelanggaran. APK saja 200 lembar, tetapi tidak ada parpol yang mengambilnya ke kami sampai sekarang,” katanya, Rabu (2/1/2019).

Mantan Jurnalis Pamekasan ini menambahkan, pihaknya telah memberikan himbauan kepada setiap parpol agar APK yang melanggar itu diturunkan, namun himbauan yang disampaikan tidak dihiraukan hingga akhirnya bawaslu bersama Satpol PP menertibkannya secara paksa.

Waktu yang kami berikan 1 sampai 3 kali 24 jam untuk menertibkan APK yang melanggar. Kami mengajak semua pihak agar berperan aktif dalam pengawasan . Jika menemukan indikasi pelanggaran, segera berkoordinasi pada kami,” pungkasnya. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.