Tak Berkategori  

Benarkah Orang Tua Memiliki 1 Anak Kesayangan? Ini Faktanya

Avatar of PortalMadura.Com
Benarkah Orang Tua Memiliki 1 Anak Kesayangan? Ini Faktanya
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Bagi Anda yang memiliki saudara dalam sebuah , pastinya Anda pernah merasakan dimana orang tua lebih membela saudara yang lain daripada Anda. Jika Anda Anak tunggal mungkin satu-satunya yang disayang adalah Anda sendiri.

Menurut penelitian, akan selalu ada satu anak yang jadi favorit orang tua. Percaya atau tidak, ternyata orang tua memang punya satu anak yang menjadi favoritnya dari sekian anak-anaknya.

Seperti disebut dalam penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Marriage and Family tahun 2016, bahwa 75% ibu-ibu mengaku bahwa ia lebih dekat dengan salah satu dari beberapa anaknya.

Penelitian di tahun 2005 pun menunjukkan hal yang hampir sama, para peneliti juga menemukan bahwa 74% para ibu dan 70% para ayah menunjukkan perlakuan khusus atau istimewa terhadap salah satu anaknya.

Penulis buku ‘The Favorite Child', Ellen Weber Libby, PhD, mengaku bahwa perlakukan spesial atau istilah ‘anak favorit ayah dan ibu' memang terkesan tabu dibicarakan, di lain pihak juga sangat umum karena memang dialami banyak orang.

Karena bagaimana pun, menunjukkan siapa anak yang menjadi favorit, membuat anak-anak lain merasa tersisih dan tidak disayangi secara adil dan semestinya. Tapi, baik menjadi anak favorit maupun anak yang tidak favorit, sama-sama punya dampak buruk.

Penelitian tahun 2014 Journal of Family Psychology menemukan bahwa anak yang tidak jadi favorit orang tua bisa menunjukkan perilaku negatif sebagai efek kurang kasih sayang. Sedangkan penelitian dalam Journal of Gerontology: Social Sciences menemukan bahwa anak yang terlalu dekat dengan ibu mereka dikatakan punya risiko depresi lebih tinggi dibanding saudara kandungnya yang lain.

Cara terbaik agar tidak sama-sama berdampak buruk pada anak, alangkah baiknya jika kedua orang tua memberikan kasih sayang dan perhatian yang sama terhadap anak-anak mereka. Hapuskan kesan anak favorit dan perlakuan adil dan sepadan adalah yang terbaik yang bisa dilakukan orang tua. Semoga bermanfaat. (vemale.com/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.