Beragam Manfaat Buah Markisa Untuk Kecantikan Kulit

Avatar of PortalMadura.Com
Beragam Manfaat Buah Markisa Untuk Kecantikan Kulit
Beragam Manfaat Buah Markisa Untuk Kecantikan Kulit

PortalMadura.Com – Buah markisa merupakan salah satu jenis buah yang memiliki beragam manfaat. Buah ini bisa tumbuh dengan subur di daerah iklim tropis dan sub tropis.

Selain rasanya yang menyegarkan jika di konsumsi, ternyata buah ini juga sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan . Buah markisa memiliki kandungan vitamin yang lengkap, seperti vitamin A, C, K, dan E, selain itu terdapat pula kandungan asam lemak esensial, mineral fosfor, kalium, dan magnesium.

Kandungan-kandungan tersebut dapat memberikan khasiat yang luar biasa untuk kesehatan . Lantas apa saja manfaat buah markisa untuk kesehatan kulit?

Beragam Manfaat Buah Markisa Untuk Kecantikan Kulit

Berikut ini ulasan singkat tentang manfaat buah markisa untuk kecantikan kulit:

Melembabkan Kulit

Kulit yang kering akan beresiko menjadikan kulit cepat keriput, kandungan pada buah markisa sangat ramah untuk jenis kulit kering dan kulit berminyak karena sifatnya yang dapat menyeimbangkan kadar minyak pada kulit. Melakukan perawatan kulit dengan masker markisa atau dengan mengkonsumsinya secara langsung dapat membuat kulit kita tetap terjaga kelembabannya.

Melawan Penuaan Dini

Gejala penuaan bisa timbul di usia yang masih muda, hal ini bisa di sebabkan karena berbagai faktor, seperti karena pengaruh lingkungan, ataupun gaya hidup. Buah markisa memiliki kandungan zat antioksidan yang cukup tinggi, kandungan tersebut mampu memperlambat proses penuaan pada kulit serta melindungi kulit dari radikal bebas.

Meremajakan Kulit

Buah markisa juga mampu menghasilkan karotenoid yang memang bisa memperbaiki pertumbuhan sejumlah sel, sehingga kerutan juga garis halus yang ada di bagian wajah bisa berkurang. Dengan begitu, keadaan kulit Anda akan kembali remaja serta tampak lebih cerah dan berseri.

Menyembuhkan Iritasi

Buah markisa juga bisa menjadi obat untuk iritasi, baik untuk luka ringan atau bahkan ketika terjadinya pembengkakan. Hal ini dikarenakan buah markisa memiliki kandungan zat anti-inflamasi yang memang bisa melawan bakteri jahat yang bisa menyebabkan iritasi.

Menjaga Elastisitas Kulit

Seiring dengan bertambahnya usia Anda, maka kemampuan kulit dalam memproduksi kolagen akan semakin berkurang. Nah, buah markisa memiliki kandungan asam linoleat oleat yang memang bermanfaat dalam meningkatkan kinerja kolagen, sehingga kekenyalan kulit juga keelastisan kulit Anda akan terus terjaga dengan sangat baik.

Itulah ulasan singkat tentang manfaat buah markisa untuk kecantikan kulit, semoga bermanfaat

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.