Berikut Tips Pakai Parfum Agar Wangi Tahan Lama

Avatar of PortalMadura.com
Berikut Tips Pakai Parfum Agar Wangi Tahan Lama
Ilustrasi (grid.id)

PortalMadura.Com – Aroma tubuh tentunya menjadi hal yang diperhatikan banyak orang, biasanya menggunakan bisa membuat badan menjadi wangi. Namun ternyata aroma dari parfum hanya bisa bertahan sekitar 2 sampai 3 jam setelah disemprotkan.

Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat parfum yang dipakai awet seharian, seperti yang dilansir dari laman Popmama.Com, Senin (30/11/2020):

Menyemprotkan Parfum di Baju dan Kulit

Kain baju yang dapat menyerap parfum akan membuat aroma parfum bertahan lama di tubuh, sedangkan jika Anda menyemprotkannya di kulit makan aroma dari parfum akan bertahan lama jika bercampur dengan aroma alami dari tubuh.

Menyemprotkan Parfum di Titik Nadi

Parfum akan bereaksi dengan panas yang ada di tubuh, dengan menyemprotkannya ke titik nadi seperti pergelangan tangan, leher, sudut dalam siku, dan belakang lutut maka aroma dari parfum bisa bertahan karena titik tersebut merupakan bagian tubuh yang suhunya lebih hangat dibandingkan dengan area lainnya.

Menyimpan Parfum di Suhu Ruang

Jangan menyimpan parfum di tempat yang lembab seperti kamar mandi dan jangan meletakkannya di dekat jendela karena akan terkena paparan panas matahari secara langsung. Simpan dalam suhu ruang yang jauh dari area-area yang telah disebutkan sebelumnya.

Jangan Mengocok

Mengocok botol parfum adalah kebiasaan yang sebaiknya dihilangkan karena hanya akan membuat aroma parfum berkurang. Ketika udara masuk kedalam botol parfum, maka aroma yang ada dalam parfum akan pecah sehingga aromanya tidak akan bertahan lama. Hal ini yang mengakibatkan aroma parfum pada tubuh akan cepat menghilang.

Perhatikan Tanggal Kadaluarsa Parfum

Anda juga perlu untuk memperhatikan tanggal kadaluarsa yang ada pada parfum. Hal ini biasanya diabaikan karena parfum yang kadaluarsa masih menyimpan aroma walaupun tidak akan bertahan lama. Kemasan parfum juga akan berpengaruh terhadap usia penyimpanan parfum. Biasanya untuk kemasan aluminium akan bertahan lama selama 5 sampai 8 tahun, sedangkan untuk parfum dengan botol kaca hanya bertahan sekitar 2 sampai 3 tahun saja.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.