BLT Dana Desa Cair, KPM Terima Rapel 3 Bulan

Avatar of PortalMadura.com
BLT Dana Desa Cair, KPM Terima Rapel 3 Bulan
Ilustrasi

PortalMadura.Com, – Bantuan Langsung Tunai () Dana Desa (DD) sudah cair, hari ini, Selasa (18/10/2022).

Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM ), menerima rapel 3 bulan periode Juli-September 2022.

Salah satunya, di Desa Mandala, Kecamatan Rubaru, Sumenep. Ada sekitar 160 KPM yang tercatat sebagai menerima .

“Besaran BLT DD Rp300 ribu setiap bulan. Bila diakumulasikan selama 3 bulan, sebesar Rp900 ribu,” terang Plt Camat Rubaru, Sumenep, Indra Hermawan.

Ia yang ikut menyaksikan penyaluran BLT DD tersebut menjelaskan, para penerima itu adalah keluarga tidak mampu dan warga terdampak Covid-19. “Juga diberikan pada warga yang sudah sepuh (tidak mampu bekerja),” katanya.

Pada proses pencairan, pihaknya memastikan tidak ada penyelewengan. Selain mengikuti prosedur yang ditetapkan oleh bank penyalur, juga menggunakan surat kuasa dengan satu KK bagi yang berhalangan.

Sementara, Kepala Desa Mandala, Kecamatan Rubaru, Modellir mengemukakan, program BLT DD yang menjadi keputusan pemerintah pusat dan direalisasikan oleh pemerintah desa sangat membantu warga.

“Sangat membantu warga yang terdampat Covid-19. Utamanya warga kurang mampu dalam segi ekonomi,” katanya.

Program BLT DD tersebut merupakan keputusan Pemerintah Pusat yang mengamanatkan 40 persen Dana Desa digunakan untuk BLT.

Setiap KPM menerima Rp.300 ribu setiap bulannya selama 12 bulan atau 1 Tahun.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.