PortalMadura.Com, Bangkalan – Iin Nur Afifah (20), warga Kelurahan Pangeranan, Bangkalan, Madura, Jawa Timur tergeletak berlumuran darah dan tak sadarkan diri, di Jalan Raya Socah, Senin (22/5/2017).
Pengemudi motor bernopol M 2413 HK ini bertabrakan dengan mobil carry bernopol L 1454 BE yang di kemudikan Ach. Besirudin dari arah berlawanan.
Informasi di lapangan menyebutkan, korban melaju kencang dari arah selatan dengan posisi terlalu ke kanan.
“Diduga pengemudi motor tak mampu mengendalikan laju kendaraannya, maka tabrakan tak terhindarkan,” terang Kasubag Humas Polres Bangkalan, AKP Bidarudin.
Korban yang merupakan mahasiswi salah satu universitas di Bangkalan tersebut, dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sementara, pengendara mobil mengalami luka ringan.(Hamid/Putri)