Bunda, Redakan Tangis Anak dengan 7 Kata Cinta Ini

Avatar
Bunda, Redakan Tangis Anak dengan 7 Kata Cinta Ini
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Menangis merupakan hal umum yang terjadi pada anak maupun orang dewasa. Peneliti menemukan, orang merasa lebih baik setelah menangis jika mereka memiliki dukungan emosional, dan juga jika menangis mengarah pada resolusi atau pemahaman yang lebih baik, atau ketika mereka menangis karena peristiwa positif.

Namun, bagaimana jika anak menangis? Sebagai orang tua, tentu ingin menenangkan saat anak menangis. Hanya saja Anda perlu tahu caranya agar anak tidak terus menerus menangis. Ada beberapa kata yang perlu orang tua ucapkan pada anak ketika anak menangis. Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com, Senin (25/11/2019) dari laman haibunda.com yang dikutip Very Well Family.

Baca Juga: Ajaib! Nekat Lompat Sumur Kedalaman 20 Meter, Pemuda Sampang Selamat

Berikut ini kata yang perlu orang tua ucapkan pada anak yang menangis agar lebih tenang:

1. Sini Bunda peluk agar kamu lebih tenang.

2. Tidak apa-apa menangis, yang terpenting hatimu bisa lega setelah itu.

3. Kalau kamu sudah tenang, ceritakan pada Bunda apa yang membuat kamu menangis ya.

4. Bunda di sini sayang, jadi kamu tenang ya.

5. Apapun yang sedang kamu rasakan, Bunda siap mendengar semua cerita kamu.

6. Selama menangis membuatmu merasa tenang, menangislah sayang. Kamu boleh menyudahinya setelah merasa lebih baik.

7. Menangis boleh, tapi lebih baik lagi jika kamu tenang, dan katakan sebenarnya apa yang kamu inginkan.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.