Data Terbaru, 182 Warga Sampang Menderita Penyakit TBC

Avatar of PortalMadura.com
Data Terbaru, 182 Warga Sampang Menderita Penyakit TBC
Ilustrasi

PortalMadura.Com, – Sedikitnya 182 warga Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, terdata menderita penyakit tuberkulosis (TBC).

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Sampang, Hanian Maria menyampaikan, jumlah penderita TBC tergolong tinggi sejak tiga bulan terakhir selama tahun 2019.

“Sejak Januari-Maret, kami telah mencatat ada 182 warga penderita TBC,” katanya, Kamis (11/4/2019).

Hingga saat ini, pihaknya aktif melakukan pencarian terhadap penderita TBC guna menekan kasus serupa. “Penderita akan kami obati secara gratis sampai sembuh,” terangnya.

Bertambahnya kasus TBC, pihaknya menilai akibat dari pola hidup masyarakat yang kurang sehat serta tidak patuh pada resep dokter.

“Penderita harus rutin minum obatnya setiap hari. Terkadang jika merasa mendingan, masyarakat berhenti minum obat sehingga harus mengulang dari awal untuk cepat sembuh,” ucapnya.

Melalui upaya yang sudah dilakukan, pihaknya optimis penderita akan berkurang.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.