Desa Ambunten Timur Jadi Lokasi Rukyatul Hilal 1 Syawal

Avatar of PortalMadura.com
Kantor Kementrian Agama (KanKemenag) Sumenep hari ini akan melakukan Rukyatul Hilal di Sumenep. Titik pemantauan Rukyatul Hilal di Sumenep berada di Desa Ambunten Timur, Kecamatan Ambunten.
Desa Ambunten Timur, Kecamatan Ambunten, Menjadi Lokasi Pemantauan Rukyatul Hilal Penetapan 1 Syawal 1435 H. (istimewa)

PortalMadura.com, – Kantor Kementrian Agama (KanKemenag) Sumenep hari ini akan melakukan Rukyatul Hilal di Sumenep. Titik pemantauan Rukyatul Hilal di Sumenep berada di Desa Ambunten Timur, Kecamatan Ambunten.

Sejumlah organisasi masyarakat (ormas) Islam yang berada di Sumenep dilibatkan dalam proses Rukyatul Hilal, untuk menetapkan 1435 H. Seperti yang diungkapkan oleh Kepala KanKemenag Sumenep Drs. Mohammad Sadik, M.H.,.

“Kami juga melibatkan Sejumlah Ormas, seperti MUI, NU, Muhammadiyah dan Kesmas Pemkab Sumenep” ungkap Drs. Mohammad Sadik.

Lebih lanjut Drs. Mohammad Sadik mengatakan hasil pemantauan tersebut akan dilaporkan kepada Kanwil Kemenang Jawa Timur, dan selanjutkan menjadi bahan pertimbangan sidang Isbat penetapan 1 Syawal 1435 H di Kementrian Agama.

“Nanti hasil Rukyat tersebut akan dilaporkan ke Kanwil Jatim” ungkapnya. (Deny)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.