Dewan Minta Madura Serentak Tolak Tembakau Jawa

Avatar of PortalMadura.Com
Ilustrasi
Ilustrasi

PortalMadura.Com, Pamekasan, Madura, Jawa Timur meminta semua kabupaten di pulau garam menolak masuknya jawa pada musim panen tahun 2015.

Ketua Komisi II DPRD Pamekasan, Hosnan Ahmadi mengatakan, pihaknya akan terus mengawasi masuknya tembakau jawa. Sehingga, daya jual tembakau milik petani Madura tidak terus merugi.

“Ini merupakan tugas pemerintah untuk melakukan koordinasi dengan kabupaten tetangga, yakni Kabupaten Sampang dan Sumenep agar larangan masuknya tembakau jawa ke Madura ini efektif. Misalnya kabupaten tetangga ini membuat Perda dan lain-lain,” katanya, Jumat (7/8/2015).

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini menambahkan, pihaknya kerap kali menemukan tembakau jawa masuk ke wilayah Madura. Namun, setelah diintrogasi oleh penegak perda, mereka beralasan bahwa tembakau itu tidak untuk wilayah Pamekasan.

“Ketika ada penanggapan atau pencegahan, yang dijadikan alasan tembakau itu bukan untuk Kabupaten Pamekasan. Tapi, ketika tiga kabupaten ini tegas menolak tembakau jawa, maka tidak ada alasan lagi,” ungkapnya. (Marzukiy/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.