PortalMadura.Com, Sumenep – Ruhanan (60), Dusun Batu Putih, Desa Karang Nangka, Kecamatan Ra’as, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, ditemukan tewas tergeletak di ruang tamu rumahnya sendiri menghadap ke barat dengan posisi terlentang.
Hasil autopsi menunjukkan, korban mengalami luka lecet bekas cakaran pada leher, luka akibat benda tumpul pada perut, luka lecet pada alat kelamin, luka pada betis kanan, keluar cairan pada mulut dan pendarahan pada hidung dan telinga.
“Bagian kepala belakang juga ada bercak darah dan ada belatung. Diperkirakan, korban dugaan pembunuhan ini sudah meninggal dunia kurang lebih 12 jam,” terang Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Suwardi, pada PortalMadura.Com, Minggu (19/2/2017).
Dijelaskan, bahwa korban pertama kali ditemukan anak kandungnya sendiri yang nomor dua, Esriyani (14). Sehari-hari, korban hidup seorang diri, karena anak pertama, Munahri kerja di Bali, dan anak ketiganya, Mutawi, tinggal bersama pamannya.
Motif dugaan pembunuhan yang dilaporkan oleh aparat desa setempat pada polisi, belum terungkap. “Motif dugaan kasus pembunuhan ini masih dalam penyelidikan,” katanya.(Hartono)