Dilumat Api, Sapi Mati Terpanggang, Dapur & Kandang Ludes

Avatar of PortalMadura.com
Proses pembasahan api di lokasi kebakaran kandang sapi dan dapur (Foto. Rafi @portalmadura.com)
Proses pembasahan api di lokasi kebakaran kandang sapi dan dapur (Foto. Rafi @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Sebuah dapur dan kandang sapi milik Marzuki, warga Dusun Berek Songai, Desa Banjar Tabuluh, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, dilanda kebakaran, Kamis (17/9/2020) siang.

Satu ekor sapi mati terpanggang dan satu mengalami luka bakar. Satu orang dikabarkan luka terbakar dan dilarikan ke Puskesmas terdekat.

Kasi Ops Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP Sampang, Maftuh Fathorrohman menyampaikan, kebakaran diduga akibat arus pendek listrik atau korsleting listrik.

Api berasal dari dapur dan membesar ke kandang sapi di sebelahnya. Karena dapur semi permanin, api cepat membesar disusul angin kencang.

“Khawatir api meluber ke area permukiman terdekat, pemilik dan warga berusaha menghubungi petugas,” ujarnya.

Proses pembasahan di lokasi kejadian, pihaknya menerjunkan dua unit armada Damkar, dan satu unit tanki suplai air dengan delapan personel pemadam kebakaran.

Akibat peristiwa itu, satu ekor sapi mati terpanggang dan satu ekor luka bakar.

Selain itu, satu orang mengalami luka bakar dan dievakuasi ke Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) terdekat.

“Kerugian material ditaksir mencapai Rp100 juta,” pungkasnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.