Dokter Kembali Tewas Akibat Virus Corona

Avatar of PortalMadura.com
Dokter Kembali Tewas Akibat Virus Corona
Ilustrasi

PortalMadura.Com – mengkonfirmasi tewasnya dokter ketiga akibat wabah virus korona atau Covid-19.

Dokter yang diidentifikasi sebagai Peng Yinhua (29) itu tewas pada Kamis malam di Rumah Sakit Jinyintan Wuhan, Provinsi Hubei.

Peng telah menunda upacara pernikahannya yang ditetapkan untuk 1 Februari.

Sebelumnya, seorang dokter dan staf medis meninggal dunia karena terinfeksi virus tersebut.

Liu Zhiming (51), wakil sekretaris Rumah Sakit Wuhan Wuchang, tertular virus saat merawat pasien. Dia meninggal dunia pada 18 Februari.

Di antara delapan dokter yang pertama kali memperingatkan bahaya virus, dokter mata Li Wenliang juga meninggal dunia akibat terjangkit Covid-19.

Hingga Jumat, jumlah korban tewas akibat wabah virus korona di China sudah mencapai 2.238 jiwa.

Komisi Kesehatan Nasional negara itu mengatakan ada 75.465 kasus Covid-19 yang dikonfirmasi, dan 11.633 di antaranya dalam kondisi kritis.

Sementara itu, lebih dari 18.260 pasien telah dinyatakan pulih dan keluar dari rumah sakit.

Virus tersebut sudah menyebar ke lebih dari 20 negara lain termasuk Inggris, Amerika Serikat, Singapura, Prancis, Rusia, Spanyol, dan India.

Banyak negara, termasuk Turki, telah mengevakuasi warganya dari Kota Wuhan – di mana Covid-19 pertama kali diidentifikasi – dan daerah-daerah lain yang terkena dampak di China, serta menempatkan mereka di bawah karantina.

Bulan lalu, WHO telah menyatakan wabah itu sebagai darurat kesehatan global.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.