DPRD Janji Perjuangkan Aspirasi Musisi Pamekasan ke DPR RI

Avatar of PortalMadura.com
DPRD Janji Perjuangkan Aspirasi Musisi Pamekasan ke DPR RI
Para Musisi Menggelar Konser di atas Trotoar Depan Kantor DPRD Pamekasan (Foto: Marzukiy)

PortalMadura.Com, – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, berjanji untuk memperjuangkan aspirasi para musisi yang menolak , Senin (18/2/2019).

Ketua Komisi IV , Mohammad Sahur menyampaikan, pihaknya sepakat atas aspirasi yang disuarakan oleh para musisi dengan merevisi RUU Permusikan yang dianggap menghambat kreatifitas seniman.

“Kami siap mengawal serta memperjuangkan aspirasi teman-teman pecinta musik Pamekasan tentang RUU permusikan ke DPR RI. Kami akan memperjuangkan kalau ada aturan yang dianggap mengebiri kreatifitas,” janjinya saat menemui para musisi.

Baca Juga: Batasi Kreatifitas, Puluhan Musisi Pamekasan Tolak RUU Permusikan

Dikatakan, musisi memberikan kontribusi besar dalam memperkuat persatuan dan kesatuan di republik ini. Sehingga, kreatifitas musisi terutama yang ada di daerah harus senantiasa diperjuangkan agar bisa go nasional atau bahkan Internasional.

“Dengan kita berkarya dan berkreasi bisa membantu upaya perkembangan menuju Indonesia lebih maju,” pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.