Dugaan Pemotongan BOP Lepas dari Pengawasan Anggota DPRD Sumenep

Avatar of PortalMadura.com
Dugaan Pemotongan BOP Lepas dari Pengawasan Anggota DPRD Sumenep
Siti Hosna

PortalMadura.Com, – Dugaan pemotongan Bantuan Operasional Pendidikan () di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, sempat bergulir ke publik.

Namun, hal tersebut justru lepas dari kontrol anggota . “Kemarin kami masih melakukan sidak ke daerah terkait kesehatan masyarakat,” dalih Wakil Ketua Komisi IV DPRD Sumenep, Siti Hosna, Jumat (12/2/2021).

Sidak kesehatan masyarakat dinilai lebih urgen oleh politisi PAN Sumenep ini daripada membahas adanya dugaan pemotongan Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) yang ramai di kalangan masyarakat.

“Lebih urgen kesmas yang bocor. Sehingga pemotongan BOP itu lupa dibahas,” katanya.

Pihaknya baru memperkirakan pada Senin (15/2) akan membahas adanya dugaan pemotongan Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) bersama anggota Komisi IV DPRD Sumenep.

“Kita akan komunikasikan dulu dengan teman-teman komisi IV. Karena biar ada pemberitahuan sebelumnya kepada mereka,” terangnya.

Baca Juga : Kemenag Sumenep Geram Adanya Dugaan Pemotongan BOP

Sebelumnya, dugaan pemotongan BOP mencapai 50 persen dari dana yang diperoleh setiap lembaga pendidikan. Pihak Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep geram adanya dugaan pemotongan BOP tersebut.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.