Gagal Dapat Bantuan, Korban Kebakaran Pasar Pakong Cemas

Avatar of PortalMadura.Com
Foto-Foto Kebakaran Pasar Pakong
Dok. Foto Kebakaran Pasar Pakong

PortalMadura.Com, – Para pedagang yang terdampak kebakaran pasar Pakong di Kecamatan Pakong, Pamekasan, Madura, Jawa Timur merasa cemas setelah mendapatkan bantuan sosial (Bansos) dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat.

Abdullah, salah satu korban kebakaran menuturkan, sejak musibah kebakaran terjadi beberapa bulan lalu, dirinya bersama pedagang lain mengharapkan bantuan sebagaimana janji pemerintah daerah.

“Makanya saya cemas ketika mendengar informasi bahwa para pedagang yang kiosnya terbakar tidak akan mendapat bantuan,” akunya, Rabu (7/10/2015).

Menurut Abdullah, para pedagang sempat dimintai tanda tangan oleh petugas pasar untuk proses pengajuan bantuan. Namun, sampai sekarang belum ada kejelasan.

Sebelumnya, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pamekasan, Bambang Edy Suprapto mengatakan, rencana bantuan sosial untuk pedagang yang terdampak kebakaran gagal dilaksanakan setelah menelan dana yang cukup besar.

“Kita alihkan untuk percepatan pembangunan pasar saja karena itu juga sangat penting. Sebab, setelah kita kalkulasi bantuan itu mencapai Rp3 miliar dengan hitungan Rp5 juta per-pedagang,” katanya. (Marzukiy/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.