Gerakan Menanam Sejuta Pohon di Spot Pancing Pantai Matahari Lobuk Sumenep

Avatar of PortalMadura.Com
Gerakan Menanam Sejuta Pohon di Spot Pancing Pantai Matahari Lobuk Sumenep

PortalMadura.Com, – Forum Komunikasi Kader Konservasi Indonesia (FK3I) Korwil Madura, Korlap Sumenep, menggelar gerakan menanam sejuta pohon berupa bibit mangrove dan cemara udang, di , Desa Lobuk, Kecamatan Bluto, Sumenep, Rabu (10/1/2024).

Penanaman mangrove dan cemara udang dalam rangka memperingati , setiap tanggal 10 Januari. Kegiatan itu bekerjasama dengan Pemerintah Desa Lobuk, dengan melibatkan BPD, LPMD, Pokdarwis dan TP PKK.

Selain itu, mahasiswa KKN UTM, sejumlah dosen FEB UTM, Pokmaswas Reng Paseser, para siswa SDN Kebundadap Timur 1 dan perwakilan guru.

“Alhamdulillah ini kegiatan rutin kami. Untuk gerakan menanam sejuta pohon di Pantai Matahari kali ini ada 200 bibit mangrove dan 100 bibit cemara udang,” kata Ketua FK3I Korlap Sumenep, Fadel Abu Aufa.

Senada disampaikan Slaman, selaku Ketua FK3I Korwil Madura. Menurutnya kolaborasi gerakan menanam sejuta pohon berupa bibit mangrove dan cemara udang menjadi gerakan merawat lingkungan.

Pihaknya berharap, gerakan tersebut menjadi kegiatan yang berkesinambungan di sejumlah desa sebagai upaya mendorong konservasi dan menjaga lingkungan dari ancaman abrasi.

“Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat secara ekologis, terutama agar tidak terjadi abrasi,” katanya.

Menurut Slaman, kegiatan serupa juga dilakukan di 4 kabupaten lain di Madura, meliputi Bangkalan dan Pamekasan. “Ini upaya kami dalam mendorong konservasi di wilayah Madura,” tandasnya.

Sementara, Kepala Desa Lobuk, Moh Saleh menyambut baik kegiatan FK3I Madura sebagai upaya menjaga lingkungan utamanya bibir pantai.

Wisata spot pancing Pantai Matahari yang dulunya adalah muara sampah, menjadi bukti nyata warga pesisir dalam menjaga lingkungan menjadi tempat yang menawan dan dapat menarik perhatian publik.

Program konservasi ini juga sebagai upaya keberlanjutan program desa dalam mewujudkan kepedulian pada lingkungan.

“Ke depan kita akan fokuskan pada perawatan dan pengawasan agar bisa berdampak maksimal, sesuai dengan visi misi pemerintah desa,” tutupnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.