Gol Injury Time & 2 Kartu Merah, Nurul Huda vs Nurus Shobah Imbang

Avatar of PortalMadura.com
Gol Injury Time & 2 Kartu Merah, Nurul Huda vs Nurus Shobah Imbang
Nurul Huda vs Nurus Shobah (@portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Pertandingan klub Nurul Huda versus Nurus Shobah berlangsung sengit pada laga Liga Santri Piala KSAD 2022.

Laga berlangsung di Stadion A Yani Panglegur, Kabupaten Sumenep, Madura, Kamis (23/6/2022) dengan skor imbang 1-1.

Selama laga, wasit Saniman membelanjakan 2 kartu merah dan 3 kartu kuning untuk tim Nurul Huda.

Sedangkan skuad Nurus Shobah mendapat ganjaran pelanggaran dengan 3 buah kartu kuning.

Pada babak pertama, laga santri Nurul Huda yang mengenakan jersey orange kombinasi putih versus Nurus Shobah jersey merah garis-garis kuning, sama-sama tidak membuahkan gol.

Tonton Juga Live Streaming Babak Pertama Laga KLIK DI SINI

Tensi laga makin keras pada babak kedua. Saling jual beli serangan tercipta. Kedua tim bermain terbuka untuk memecahkan kebuntuan pada babak pertama.

Menit '39, pemain Nurul Huda dengan nomor punggung 2, Ach Ramadhani berhasil memecahkan keperawanan gawang Nurus Shobah yang dijaga Moh Robin. Papan berubah skor 1-0.

Laga makin keras hingga sepakan kaki pemain Nurul Huda menjatuhkan pemain lawan dan menciptakan pelanggaran.

Nurus Shobah memanfaatkan peluang emas ini. Dari jarak yang kurang ideal, pemain nomor punggung 4, Wildani Rosul merusaha melesatkan bola dari 3 pagar lawan.

Tonton Juga Live Streaming Babak Kedua Laga Nurul Huda vs Nurus Shobah KLIK DI SINI

Jala gawang Nurul Huda yang dijaga Ach Danil Al Farisi akhirnya porak-poranda. Gol injury time mampu dicipta santri Nurus Shobah pada menit '69.

Hingga akhir laga, skor imbang 1-1.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.