Guys, Ini 4 Alasan Mengapa Harus Membersihkan Make Up Sebelum Tidur

Avatar of PortalMadura.com
Guys, Ini 4 Alasan Mengapa Harus Membersihkan Make Up Sebelum Tidur
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Bagi seorang wanita, seolah hal yang begitu penting dalam hidupnya. Ada mereka yang tak mau lepas dari make upnya bahkan saat tidur sekalipun, karena ingin menjaga image wajahnya saat bangun di pagi hari. Akan tetapi, dilansir dari The Health Site membiarkan atau tidak membersihkan make up saat hendak tidur adalah hal yang tidak baik untuk dilakukan karena akan berakibat fatal pada wajah kita.

Berikut 4 alasan mengapa kita harus . Mari kita simak.

Mencegah kulit kering

Make up dapat menutupi pori-pori kulit dan mengurangi perkembangan sebum sehingga kulit menjadi kering dan mempengaruhi tampilanmu secara keseluruhan. Selain itu, lupa membersihkan make up dapat memperlambat proses pembenahan kulit sehingga munculnya kerut serta tampilan wajah yang kelihatan lelah.

Mencegah iritasi kulit

Jika kamu memiliki kulit yang sensitif, semakin besar kemungkinanmu memiliki bercak merah atau iritasi kulit dibanding orang lain. Kendati beberapa make up memang dibuat untuk kulit sensitif, namun hal ini tetap dapat menimbulkan iritasi pada kulit. Tidur tanpa membersihkan make up juga dapat memicu reaksi alergi yang menimbulkan kulit iritasi dan merah.

Mencegah timbulnya jerawat

Jika kamu menggunakan make up semalaman, maka pori-pori yang memproduksi sebum yang bermanfaat untuk menghilangkan sel kulit dan polutan dari kulit bakal tertutup. Ketika sebum yang tertutup ini berpadu dengan zat kimia pada kulit, maka akan muncul jerawat sebagai efek sampingnya.

Mencegah peremajaan kulit

Ketika zat kimia pada make up menempel dalam waktu lama dan tidak segera kamu bersihkan, maka hal ini dapat mencederai kulitmu dan menimbulkan masalah jangka panjang. Zat kimia ini dapat menimbulkan kerut serta tanda penuaan lainnya yang mencegah kulit dari mekanisme peremajaan kulit.

Sisakan sedikit waktu setiap harinya untuk membersihkan make up-mu sebelum tidur. Hal sederhana ini mampu membantu merawat kesehatan kulit wajahmu.

Itulah 4 alasan mengapa kita harus membersihkan sisa make up sebelum tidur. Semoga bermanfaat.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.