Guys, Ini Efek Buruk Media Sosial Bagi Hubungan Cinta

Avatar of PortalMadura.Com
Guys, Ini Efek Buruk Media Sosial Bagi Hubungan Cinta
ilustrasi

PortalMadura.Com adalah sesuatu yang tidak bisa dilepas dan dijauhkan dari kehidupan manusia pada zaman sekarang ini.

Tak luput juga dalam masalah asmara, media sosial terkadang menjadi momok besar untuk perkembangan hubungan asmara.

berikut ini merupakan efek-efek yang buruk yang diberikan media sosial pada hubungan percintaan kia pada umumnya.

Kehilangan realitas

Jangan sampai Anda tenggelam dalam media sosial yang membuat Anda sulit keluar. Ini akan berdampak pada hubungan. Hubungan seharusnya dijalani dengan lebih nyata.

Jangan sampai media sosial menggambarkan bagaimana status hubungan Anda karena akan menimbulkan emosi bagi banyak orang termasuk pada pasangan Anda sendiri. Hubungan menjadi hal yang sangat pribadi dan tidak sepatutnya media sosial menggambarkan sepenuhnya hubungan Anda.

Semua orang bisa menilai kehidupan Anda

Media sosial memberikan fasilitas bagi semua orang untuk like, share, tag, dan comment kapanpun dan pada hal apapun. Ini justru akan menimbulkan masalah. Ketika Anda menghapus foto bersama pasangan Anda dan Anda mengunggah dengan pasangan lain, semua orang akan bertanya dan mengomentasi apa yang sedang terjadi dalam kehidupannya. Ketahuilah, ini bisa memicu stres.

Cemburu dan cemas

Banyak penelitian yang mengatakan bahwa orang yang menggunakan media sosial sering lebih rentan terhadap masalah kecemasan. Inilah alasan mengapa orang disarankan untuk tidak menggunakan media sosial untuk hal-hal pribadi. Orang yang rentan terhadap kecemburuan dan kecemasan bahkan bisa memicu masalah kesehatan.

Aksi kriminal berbasis hubungan

Ada banyak kasus kriminal terjadi karena hubungan. Seseorang tidak dapat memahami kekuatan media sosial. Itulah yang membuat hubungan menjadi hancur dalam hitungan menit. Jika muncul perasaan tidak terima, bisa membawa pada timbulnya aksi kriminal.

Itulah beberapa hal buruk yang dapat kita temui dalam media sosial dengan kasus masalah hubungan percintaan. Maka dari itu kita sebagai manusia yang memang pada dasarnya adalah makhluk sosial, jangan terlalu bergantung kepada media. Seperti Handphone, Internet dan sebagainya. Memang sulit untuk menghindarinya. Dengan demikian penanaman mindset bahwa kita harus bisa tidak candu pada media sosial itu akan menjadi langkah pertama kita untuk tetap bisa menjadi makhluk sosial yang sebenarnya. Semoga bermanfaat. (liputan6.com/Anek)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.