H-1 Lebaran, Penjual Ketupat Meluber di Pamekasan

Avatar of PortalMadura.com
H-1 Lebaran, Penjual Ketupat Meluber di Pamekasan
Penjual Ketupat (Foto: Marzuky @PortalMadura.Com)

PortalMadura.Com, – H-1 hari raya ketupat di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, penjual ketupat meluber di sejumlah pasar tradisional. Seperti pasar tradisional Kolpajung, pasar Gurem dan pasar 17 Agustus.

Pantauan PortalMadura.Com di pasar tradisional Kolpajung, penjual ketupat meluber hingga pinggir jalan. Mereka menjual janur, daun siwalan hingga kerangka ketupat dengan harga bervariasi.

Adapun harga setiap 100 helai janur Rp 30 ribu, sementara daun siwalan setiap100 lembar Rp 40 ribu. Sementara, kerangka ketupat pedagang menjual Rp 4 ribu sampai 6 ribu setiap 10 biji kerangka ketupat.

“Saya sudah mulai kemarin berjualan di sini, harganya lumayan,” kata Rohimah salah satu pedagang asal Kabupaten Sumenep.

Dia mengaku, dirinya memang rutin setiap tahun berjualan janur, daun siwalan dan kerangkat ketupat di Pamekasan menjelang hari raya ketupat. Sebab, dari segi harga lebih mahal apabila dibandingkan dengan daerah Sumenep. (*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.