Haruskah Ubah Rutinitas Makeup Selama Gunakan Masker? Ini Penjelasannya

Avatar of PortalMadura.com
Haruskah-Ubah-Rutinitas-Makeup-Selama-Gunakan-Masker-Ini-Penjelasannya
Ilustrasi (okezone)

PortalMadura.Com – Selama masa pandemi covid-19, setiap orang harus beradaptasi dengan peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Mulai dari menggunakan , menjaga jarak dan mencuci tangan.

Berbicara tentang masker, tentunya berhubungan dengan persoalan penampilan, apalagi bagi kaum wanita yang kesehariannya ber-makeup. Hal ini menjadi tantangan tersendiri untuk menyiasati bagaimana agar tetap jadi pusat perhatian.

Bagaimana tidak, saat menggunakan masker, setengah bagian wajah akan tertutup, begitu juga dengan makeup yang digunakan. Menghadapi kondisi tersebut, makeup area hidung ke atas menjadi fokus utama.

Dengan kata lain, riasan mata menjadi inti saat ini. Sedangkan bibir tidak lagi menjadi pusat perhatian. Jika kondisi seperti ini, apakah rutinitas makeup akan berubah?. Seperti yang dilansir Merdeka.com, yang dikutip dari Fimela.com, berikut penjelasan selengkapnya:

Mulai dengan Persiapan Kulit

Persiapkan kulit Anda dengan mengoptimalkan hidrasi kulit dengan glycolic acid sebelum tidur. Pasalnya, cara tersebut mampu untuk membuat kulit Anda lebih kuat, dan meminimalisir terjadinya iritasi kulit saat mengenakan makeup dan masker.

Set Foundation dan Concealer Sekitar Masker

Para dermatologist mengatakan bahwa makeup menutup pori-pori saat menggunakan masker. Oleh karena itu, saat akan menggunakan masker, ada baiknya untuk menggunakan produk makeup yang light di area yang tertutup masker, dan andalkan setting spray sehingga riasan tidak geser.

Percayakan Rona Bibir dengan Lipstik Netral

Berhubung saat memakai masker area bibir tidak terlihat, maka lipstik bernuansa netral menjadi pilihan yang tepat di masa pandemi ini. Dengan pigmentasi warna yang tidak mencolok, dapat membuat rona bibir tetap terlihat cantik sekaligus tidak membuat bibir menjadi kering.

Jangan Lupa Maksimalkan Makeup Mata

Andalkan maskara dan eyeliner untuk memaksimalkan area mata yang mampu membuat tampilan jadi lebih nyata. Pilih eyeliner dan maskara yang waterproof, sehingga dapat terjaga sepanjang hari.

Langkah sederhana tersebut bisa membuat Anda tampil lebih cantik sekaligus tampilan kulit lebih sehat saat menggunakan masker. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.