Tak Berkategori  

Hasil Studi : Bantu Mengasuh Cucu Bikin Lansia Panjang Umur

Avatar of PortalMadura.Com
Hasil Studi : Bantu Mengasuh Cucu Bikin Lansia Panjang Umur
ilustrasi

PortalMadura.Com – Berdasarkan penelitian terbaru, bahwa kehadiran seorang cucu bisa menambah semangat hidup para Lanjut Usia (lansia). Hal ini terbukti dari studi yang dilakukan di Berlin, Jerman.

Hasil penelitian tersebut mengungkapkan, membuat kaum lansia hidup lebih lama. Dengan catatan, bukan mengasuh secara intens, melainkan sesekali. Sebab, mengasuh secara intens berdampak buruk pada kesehatan para lansia, tetapi membantu sesekali dapat memberi manfaat. Demikian penjelasan penelitian yang dimuat dalam Journal “Evolution and Human Behavior”.

“Begitu juga jika tidak ada kontak sama sekali dengan cucu, membuat kesehatan kakek-nenek menjadi memburuk,” kata pemimpin studi, mahasiswa doktoral di Departemen Psikologi University of Basel, Swiss, Sonja Hilbrand.

Temuan ini disimpulkan dengan mengambil data Berlin Aging Study yang mendata lebih dari 500 orang lansia berusia di atas 70 tahun. Seluruh peserta penelitian menyelesaikan wawancara dan tes medis setiap dua tahun pada periode 1990 hingga 2009.

Tim peneliti juga membandingkan para peserta dengan lansia yang memberi kontribusi, tetapi bukan untuk keluarga, seperti teman dan tetangga, serta lansia yang sama sekali tidak pernah membantu orang lain.

Jadi dapat disimpulkan, risiko kematian selama periode 20 tahun sepertiga kali lebih rendah untuk lansia yang merawat cucu mereka dibanding lansia yang tidak merawat cucunya. Manfaat yang sama juga bisa diperoleh lansia yang tidak memiliki cucu, namun mendapat dukungan dari anak-anak.

Sementara itu, sekitar setengah dari peserta yang tidak pernah membantu orang lain, meninggal dalam kurun waktu lima tahun setelah penelitian.

“Dengan mengasuh, lansia mungkin akan merasa lebih berguna untuk orang lain,” kata profesor di Pompeu Fabra University di Barcelona, Spanyol yang tidak terlibat dalam penelitian ini, Bruno Arpino.

Begitupun dalam penelitian sebelumnya disebutkan, memberikan perhatian dan kepedulian terhadap orang lain dapat meningkatkan fungsi kognitif, kesehatan mental dan fisik.

“Mengasuh bukan satu-satunya kegiatan yang dapat meningkatkan kesehatan. Tanggungjawab dan peduli bisa juga direalisasikan melalui aktivitas lain, seperti bekerja, berada di klub-klub sosial atau menjadi sukarelawan” ujar Arpino. (metrotvnews.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.